Terkadang, hidup selalu memusingkan kita dengan dua pilihan. Bertahan dengan segala rasa atau memilih jalan lain dengan berbagai kemungkinan yang ada (berhasil atau gagal). Dan menurutku, hidup itu bagaikan teka-teki yang jika kita mau berusaha maka kita akan mampu memecahkannya. Namun jika tidak,ya semua akan selesai dengan segala penyesalan.
Yang namanya gagal itu pasti ada dan itu nggak cukup sekali,dua kali,atau bahkan tiga kali. Satu hal yang selalu aku tanam dalam pikiran aku adalah,ketika sekarang kamu gagal jangan pernah sedikitpun berfikir buat nyerah dan putus asa begitu aja. Jangan... Karna ketika kamu memilih untuk nyerah kamu pasti bakal ketinggalan jauh dari orang lain. Kamu yakin mau kaya gini-gini aja? Stuck dan nggak ada perkembangan.
Semangat !!! Ayo bangkit !!! Jangan nyerah cuma sampai disini !!! Perjalanan kamu,aku,kita semua itu masih panjang. Jangan pernah nyerah cuma karna kerikil. Karna kita, masih punya jalan lain untuk sampai kepada apa yang selama ini jadi impian kita. Tersenyumlah,dan katakan pada dunia bahwa kamu bisa dan pasti bisa😇
Komentar
Posting Komentar